Fluoride atau tidak?

AAP dan ADA menghimbau untuk menggunakan pasta gigi berfluoride sejak tumbuh gigi

Kapan anak perlu menyikat gigi? AAP dan ADA (American Dental Association) menganjurkan untuk mulai menggunakan pasta gigi berfluoride sejak dini ketika gigi sudah mulai erupsi. Rekomendasi ini menggantikan rekomendasi sebelumnya yang menjelaskan bahwa anak umur 2 sd 3 tahun baru dianjurkan menggunakan pasta gigi berfluoride. “Dosis” pasta gigi yang dianjurkan untuk anak <3 tahun adalah sebesar 1 butir nasi atau olesan tipis dan untuk anak >3 tahun adalah sebesar kacang polong. Anak di atas 3 tahun diharapkan sudah dapat meludah. Risiko gigi berlubang atau caries pada gigi susu ini adalah 40 % yang sangat tergantung berbagai faktor seperti yang dapat dilihat pada tabel di bawah. Selain dengan menggosok gigi risiko caries juga dapat dikurangi dengan mengoleskan fluoride di lapisan gigi (Fluoride Varnish) yang rutin dikerjakan di dokter gigi.

"Dosis" pasta gigi untuk anak <3thn (kiri) dan >3 thn (kanan)

Tabel di bawah ini digunakan dokter gigi untuk menilai risiko gigi berlubang pada anak. Secara sederhana faktor yang menyebabkan risiko berlubang adalah anak dengan kebutuhan khusus, anak dalam perawatan yang lama, anak dengan ibu, pengasuh, saudara yang memiliki gigi berlubang, anak yang masih minum dari botol sampai umur 15 bulan atau mendapat snack manis 3x per hari, dan anak dengan berat badan lahir rendah.

Image: Caries Risk Assessment Form (Ages 0-6).

Referensi
1. JADA. Fluoride toothpaste use for young children. 2014.
2. ADA. Caries Risk Assessment and Management

3. AAP. A Pediatric Guide to Children’s Oral Health